get app
inews
Aa Text
Read Next : 3 Pelaku Pencurian Rolling Door Milik Pemkot Pangkalpinang Diringkus Polisi

Remaja 18 Tahun Ditangkap Tim Buser Naga Setelah Nekat Merampok Toko Kelontong

Jum'at, 07 Maret 2025 | 18:26 WIB
header img
TIm Buser Naga Satreskrim Polresta Pangkalpinang tangkap remaja berusia 18 tahun pelaku perampokan.

PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id- Kasus perampokan toko kelontong yang terjadi di Kelurahan Air Mawar, Kecamatan Bukit Intan, Kota Pangkalpinang, berhasil diungkap Tim Buser Naga dan Unit Intelkam Polresta Pangkalpinang, Kamis (6/3/2025), pukul 23.40 wib.

Tak sampai 24 jam, Pelaku berinisial Z-A-A (18) warga Kelurahan Rejosari, Kecamatan Pangkalbalam, Kota Pangkalpinang berhasil diamankan setelah merampok toko kelontong milik Ita. Aksi perampokan yang terjadi pada hari Kamis (6/3/2025) ini tergolong nekat, karena pelaku beraksi sendirian saat siang hari sekira pukul 11.40 wib dengan cara mengancam korbannya dengan pisau.

Kasat Reskrim Polresta Pangkalpinang, AKP. Muhammad Riza Rahman membenarkan penangkapan tersebut.

“Setelah mendapat informasi keberadaan pelaku pencurian di wilayah Rejosari, Tim Buser Naga bersama Unit Intelkan Polresta Pangkalpinang berhasil mengamankan pelaku di kediamannya. Saat diinterogasi pelaku mengakui semua perbuatannya,” kata Riza, Jumat (7/3/2025).

Dikatakan Riza, dari pengakuan pelaku, awalnya Kamis (6/3/2025) sekira pukul 09.00 wib. Pelaku menuju daerah Jalan Air Mawar RT/RW 001/001 Kelurahan Air Mawar, Kecamatan Bukit Intan, Kota Pangkalpinang mengunakan motor vega tanpa nomor polisi dan memakirkan motor tersebut di arah jembatan air mawar.

Editor : Agus Wahyu Suprihartanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut