Babel Terima Bantuan 50 Tabung Oksigen

PANGKALPINANG, lintasbabel.id - Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Pemprov Babel), menerima bantuan tabung oksigen sebanyak 50 tabung. Bantuan diberikan oleh salah satu perusahaan pelayaran yang ada di Babel.
Bantuan diterima langsung oleh Gubernur Erzaldi Rosman dan Kepala Dinas Kesehatan Babel Andri Nurtito, di Rumah Sakit Umum Daerah Dr. (HC) Ir. Soekarno Babel, Rabu (11/8/2021).
Selanjutnya, bantuan tabung oksigen tersebut akan disalurkan ke RSUD Dr. (HC) Ir. Soekarno, guna menjaga ketersediaan 240 tabung setiap harinya, dimasa penangangan Covid-19.
“Saya berterimakasih kepada PT Bangka Jaya Line, yang sudah membantu memberikan tabung gas oksigen ke Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. Sementara ini, untuk menjaga ketersediaan tabung oksigen di RSUD, 50 tabung oksigen dari PT Bangka Jaya Line akan ditempatkan di sini (RSUD) Dr. (HC) Ir. Soekarno,” kata Gubernur Babel Erzaldi Rosman.
Disamping itu, Gubernur Erzaldi menyempatkan mendatangi Instalasi Gawat Darurat (IGD) di RSUD Ir. Soekarno, untuk memastikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat.
Ia menuturkan, dalam minggu terakhir rata-rata pasien mendatangi IGD dengan gejala positif Covid-19. oleh karena itu, dirinya menekankan kepada penyedia fasilitas kesehatan, agar dapat memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
“Orang datang ke rumah sakit ini berharap segera sembuh, kalau pelayanannya tidak maksimal mereka bisa kepikiran. Bukan jadi sembuh malah makin tambah sakit, jika pasien sakit kita juga ikut sakit. Maka sering-sering senyum dan ramah kepada pasien,” ujarnya.
Gubernur Erzaldi juga berkesempatan untuk berkomunikasi dengan pasien Covid-19, sekaligus mengingatkan kepada pasien agar terus bahagia agar imunitas tubuh meningkat.
"Jangan memikirkan kondisi rumah. Buat hati kita selalu bahagia, sehingga imun tubuh bisa meningkat dan pasien bisa cepat sembuh," ucapnya.
Editor : Muri Setiawan