BANGKA TENGAH, lintasbabel.id - Hampir 50 orang Aparatur Sipil Negara (ASN) di Kabupaten Bangka Tengah (Bateng) terkonfirmasi positif covid 19. Namun demikian, Pemerintah Daerah Kabupaten Bangka Tengah memastikan, hal ini tidak berpengaruh terhadap pelayanan masyarakat.
Hal ini disampaikan langsung oleh Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman pada Selasa (01/03/2022).
"Data hari ini yang disampaikan kepada saya, sudah mendekati 50 orang pegawai kami terkonfirmasi positif Covid-19, dan tersebar di beberapa Organisasi Perangkat Daerah (OPD)," ujar Algafry.
Dirinya telah meminta Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Bangka Tengah untuk memberlakukan Work From Home (WFH), guna tetap meaksimalkan pelayanan kepada masyarakat.
"Saya minta Pak Sekda, jumlah pegawai yang masuk kerja sementara ini 50% dulu secara bergantian dari total pegawai dari setiap OPD. Hal ini supaya pelayanan kepada masyarakat dapat tetap berjalan, dan kondisi ini tidak mempengaruhi yang lainnya. Pak Sekda sudah saya minta untuk mengatur pola kerja seperti ini," ungkapnya.
Algafry terus mengimbau kepada seluruh pihak untuk meningkatkan protokol kesehatan dengan baik, dan mengikuti vaksinasi di gerai-gerai vaksin yang tersedia di seluruh fasilitas kesehatan yang dimiliki Pemda Kabupaten Bangka Tengah.
Editor : Muri Setiawan