Lebih lanjut dikatakan Algafry, sektor perikanan ini merupakan salah satu fokus utama, dalam pembangunan yang ada di Kabupaten Bangka Tengah.
"Sektor perikanan memang salah satu dari 3 sektor utama pembangunan kita. Untuk itu, kesejahteraan dan taraf hidup nelayan betul-betul kita perhatikan ," ujar Algafry.
Terpisah, Kepala Dinas Perikanan Imam Soehadi menambahkan, Pemkab Bangka Tengah akan terus konsisten dalam memperhatikan kondisi para nelayan yang ada di Bangka Tengah, melalui program-program untuk kesejahteraan nelayan.
"Kita akan support terus para nelayan kita dengan berbagai bantuan, agar kegiatan melaut para nelayan bisa berjalan dengan baik, karena perikanan adalah sektor utama pembangunan Bangka Tengah, untuk itu segala upaya kita lakukan untuk membantu nelayan," ujar Imam.
Editor : Muri Setiawan