DOHA, Lintasbabel.iNews.id - Hasil Indonesia vs Jepang di Piala Asia 2023, alhirnya meloloskan skuad Samurai biru ke babak 16 besar. Indonesia harus mengakui kekuatan langganan Piala Dunia itu, dengan skor akhir 1-3.
Laga terakhir fase grup antara Indonesia kontra Jepang berlangsung di Stadion Al Thumama, Qatar, Rabu (24/1/2024) malam WIB. Gol Jepang dicetak Ayase Ueda yang menyarangkan si kulit bundar 2 kali ke gawang Ernando Ari. 1 gol Jepang lainnya adalah gol bunuh diri Justin Hubner di menit 88.
Sementara Indonesia hanya mampu mengemas 1 gol lewat Sandy Walsh di masa injury time babak kedua.
Praktis, Jepang keluar sebagai runner up Grup D dan lolos ke babak selanjutnya. Sementara nasib Indonesia belum pasti, pasalnya masih menunggu hasil pertandingan di Grup E dan F yang baru akan berlaga pada Kamis (25/1/2023) besok.
Editor : Muri Setiawan