get app
inews
Aa Text
Read Next : Forlabb Tolak PLTT di Batu Beriga, Bupati Algafry Marah PT Thorcon Sudah Sosialisasi ke Warga

Pj Gubernur Suganda Sambut Baik Audiensi dengan Indonesian Nuclear Youth Society

Jum'at, 26 Mei 2023 | 16:45 WIB
header img
Pj Gubernur Suganda P Paasaribu menerima audiensi dari Indonesian Nuclear Youth Society (INYS) atau Komunitas Pemuda Nuklir Indonesia, di ruang kerjanya, pada Jumat (26/5/2023). Foto: Diskominfo/ Nimrot.

PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id - Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Suganda Pandapotan Pasaribu menerima audiensi dari Indonesian Nuclear Youth Society (INYS) atau Komunitas Pemuda Nuklir Indonesia, di ruang kerjanya, pada Jumat (26/5/2023).

Wakil Ketua INYS Hafiz Akbar mengatakan, bahwa tujuannya melakukan audiensi ini adalah untuk mengenalkan komunitas INYS kepada Pj Gubernur Suganda sekaligus menyampaikan undangan penutupan Festival Nuklir Nasional pada 22 Juni 2023 mendatang.

Komunitas Pemuda Nuklir Indonesia (INYS) merupakan organisasi nirlaba yang berfokus pada pemberdayaan generasi muda untuk mendukung program kedaulatan energi dan energi bersih melalui energi nuklir di Indonesia. 

Dikatakan Hafiz, organisasi ini didirikan pada Juni 2022 dan telah mendirikan cabang aktif di 9 universitas di seluruh tanah air. Tim inti INYS terdiri dari 58 anggota berdedikasi, yang berkomitmen untuk mempromosikan penggunaan energi nuklir di Indonesia.

"Kami merupakan komunitas anak muda yang merupakan putra daerah Bangka Belitung, menggagas mendirikan komunitas INYS ini, dengan Ketua yakni Imam Bayu, namun ketua kami berhalangan hadir dalam audiensi kali ini karena sedang menghadiri kegiatan nasional di pusat," ujar Hafiz. 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut