get app
inews
Aa Text
Read Next : Dosen Prodi Bisnis Digital UBB Gelar Sosialisasi Kegiatan Pengabdian ke Masyarakat Desa Baturusa

Pelaku Usaha Perikanan di Beltim Dapat Bantuan

Kamis, 01 Juli 2021 | 17:54 WIB
header img
Salah satu pelaku usaha perikanan skala kecil dan mikro menerima bantuan usaha dari Pemkab Belitung Timur. Foto: lintasbabel.id/ Devi Sulistya.

BELITUNG TIMUR, lintasbabel.id - Pelaku usaha perikanan skala mikro dan kecil mendapat bantuan bahan baku produksi pengelolaan ikan dari Pemerintah Kabupaten Belitung Timur. Plt. Kepala Dinas Perikanan Yenni Sri Hartati mengatakan bantuan berasal dari kegiatan Penyediaan dan Penyaluran Bahan Baku Produksi Pengelolaan ikan dalam satu daerah Kabupaten/Kota, bersumber dari Dana Insentif Daerah dengan total Rp189.233.000.

“Ini merupakan kegiatan pemberian fasilitas bagi pelaku usaha perikanan skala mikro dan kecil dalam daerah. Dari total DID, Rp 129.558.000 kita salurkan ke pemasar coolbox, Rp 59.675.000 ke pengolah ikan chest freezer,” kata Yeni.

Yeni menekankan, bantuan yang diberikan merupakan stimulus atau punya daya ungkit bagi para pelaku UMKM di bidang perikanan. Ia pun meminta agar para penerima bantuan dapat menggunakan bantuan dengan saebaik-baiknya.

“Bantuan akan dimonitoring, penerima manfaat akan terus didampingi dibantu fasilitasi lintas sektor. Kita ingin produksi lebih baik dan juga punya daya ungkit,” harap Yeni.

Hal yang sama juga diungkapkan Bupati Beltim Burhanudin. Aan sapaan akrab Bupati mengatakan, bantuan ini akan terus dimonitoring oleh dinas terkait apakah sudah dimanfaatkan dengan baik atau tidak dimanfaatkan sama sekali sehingga segala bentuk bantuan dari Pemkab Beltim harus tepat sasaran.

“Tidak ada istilah setelah kami berikan bantuan terus selesai, tidak ada, jadi kami akan terus monitoring, oleh karena itu manfaatkan barang bantuan ini dengan sebaik-baiknya,” jelas Aan.

Bantuan ini merupakan modal awal untuk pemasar dan pengelola ikan untuk mereka terus berproduksi, dan berharap segala bentuk bantuan tersebut bisa berdampak baik sehingga ada perubahan dan peningkatan bagi pelaku pemasar dan pengelola ikan tersebut.

“Saya ingin, setiap yang telah kita bantu mereka ada perubahan dan peningkatan, dan apa yang telah kita lakukan hari ini bukan hanya membagikan bantuan, tapi ini justru sebagai pemantik awal untuk lebih semangat lagi untuk berusaha,” ucap Aan. 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut