get app
inews
Aa Text
Read Next : 40 Pelaku UMKM di Bangka Barat Diberikan Pelatihan Inovasi dan Higienitas Kuliner

Pemilik Es Teh Indonesia, Franchise Bermodal Rp150 Juta untuk 1 Outlet

Jum'at, 25 November 2022 | 19:40 WIB
header img
Pemilik Es Teh Indonesia, Haidhar Wurjanto. Foto: dok. twitter @haidharwurjanto/

Keputusan Haidhar untuk bisnis es teh terbilang cukup jeli dalam melihat peluang. Es teh yang dia jual memiliki harga terjangkau dan mayoritas disukai oleh banyak orang. Berawal dari hal sederhana, Haidhar mampu membangun gurita bisnisnya di Indonesia.

Riset pasar yang dia lakukan juga sangat jeli. Pasalnya, dirinya melihat bahwa minuman paling banyak yang di pesan baik di restoran, kafe, dan tempat makan lainnya mayoritas adalah es teh. Meskipun banyak daftar minuman dalam menu, namun dirinya melihat bahwa es teh adalah primadonanya.

Es teh Indonesia pun semakin menunjukkan perkembangannya. Penghasilannya dari bisnis itu semakin meningkat hingga pernah mencapai Rp150 juta per bulan. Atas pertimbangan itu, Haidhar memutuskan membuka cabang dan membangun kemitraan.

 


Nagita Slavina menjadi CEO Es Teh Indonesia. Foto: Okezone.com/Instagram.

 

Sampai saat ini Es Teh Indonesia sudah mendapatkan rata-rata penjualannya berkisar Rp100 juta-Rp150 juta per bulannya. Secara keseluruhan omzet yang didapatkan mencapai Rp25 miliar-Rp37 miliar per bulan dari seluruh cabang yang ada di Tanah Air. 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut