get app
inews
Aa Text
Read Next : 2 Mayat Bocah Perempuan Mesir Ditemukan di Kamp ISIS Suriah dengan Kepala Terpenggal

5 Personel Medis Tewas Usai Kendaraannya Diserang ISIS

Jum'at, 28 Oktober 2022 | 19:57 WIB
header img
ISIS melancarkan serangan terhadap sebuah kendaraan di Afghanistan Barat.. Foto: Istimewa.

KABUL, Lintasbabel.iNews.id - Lima personel medis yang dipekerjakan oleh pasukan keamanan Taliban tewas tewas. Mereka tewas setelah ISIS menyerang sebuah kendaraan di Afghanistan barat. 

Juru bicara Kementerian Pertahanan Taliban, Enayatullah Khowrazmi pada Kamis (27/10/2022) mengatakan, beberapa karyawan juga terluka dalam serangan itu.

"Pagi ini, pria bersenjata tak dikenal menyerang sebuah kendaraan yang membawa personel medis Korps Tentara Al-Farooq ke-207," kata Khowrazmi.

Korps Tentara Al-Farooq ke-207 merupakan unit militer Taliban yang bermarkas di provinsi barat Herat.

Sejak mengambil alih negara itu pada tahun 2021, Taliban mengatakan mereka telah fokus untuk memulihkan keamanan di negara yang dilanda perang itu. Namun, dalam beberapa bulan terakhir sejumlah serangan telah terjadi dan PBB mengatakan keamanan memburuk.

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut