get app
inews
Aa Text
Read Next : Peringati Hari Pramuka 2024, Pramuka Berjiwa Pancasila Menjaga NKRI

1.200 Peserta dari 31 Provinsi, Ramaikan Peran Saka Nasional di Bangka

Minggu, 02 Oktober 2022 | 18:46 WIB
header img
Pukul bedug tanda Peran Saka Nasional Gerakan Pramuka Tahun 2022 resmi dibuka. Foto : lintasbabel.id/ Haryanto.

BANGKA, lintasbabel.id - Sebanyak 1.200 peserta dari 31 provinsi di Indonesia, ikuti Perkemahan Antar Satuan Karya (Peran Saka) Tingkat Nasional Gerakan Pramuka Tahun 2022. Kegiatan digelar selama sepekan mulai Minggu 2 hingga 9 Oktober 2022.

Kegiatan tersebut dilakukan di Bumi Perkemahan (Buper) Depati Amir Kwarda Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Desa Balunijuk, Kecamatan Merawang, Kabupaten Bangka.

Kakwarda Pramuka Babel Melati Erzaldi berharap, kegiatan Peran Saka Nasional Gerakan Pramuka Tahun 2022 berjalan dengan lancar hingga akhir.

"Hari ini pembukaanya berjalan lancar dan masih ada beberapa hari kedepan. Harapannya semua berjalan lancar sampai nanti acara berakhir Peran Saka Nasional ditanggal 9 Oktober 2022, ketika adik-adik dan kakak-kakak kembali ke Kwarda masing-masing," kata Melati, Minggu (2/10/2022).

Penyematan tanda peserta. Foto : lintasbabel.id/ Haryanto.

Menurutnya, kegiatan ini juga akan  menghadirkan tokoh-tokoh nasional menginspirasi, yang nantinya mereka akan memberikan pembekalan kepada para peserta.

"Berharap ini kegiatan bukan hanya bersenang-senang, tetapi mereka pulang membawa ilmu dan juga akan ada tokoh nasional, yang akan menginspirasi kakak-kakak dan adik-adik di kegiatan Peran Saka Nasional ini," ujarnya.

Penjabat (Pj) Gubernur Bangka Belitung Ridwan Djamaluddin berharap, kegiatan bisa membentuk karakter anak muda yang baik dan berguna bagi masyarakat.

Kontingen Provinsi DIY mengekan pakaian Adat Pesiar khas Jogja yang sering digunakan oleh keluarga Keraton.

Editor : Haryanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut