PANGKALPINANG, lintasbabel.id - Kantor Wilayah Ditjen Perbendaharaan (DJPb) Kepulauan Bangka Belitung (Babel) akan melakukan pemasaran awal Surat Berharga Negara (SBN) Obligasi Negara Ritel atau ORI 022. Hal ini disebut-sebut akan membuka peluang investasi baru di daerah.
"Tingkat suku bunganya sangat bersaing kemarin saja sebelum ORI 022 ini bunganya 5,9 persen per tahun. Kalo kita ikut investasi SBN ORI 022 ini maka kita ikut berkontribusi dalam pembangunan nasional, karena dana terhimpun dari penjualan SBN ini menjadi bagian APBN kita," kata Kepala DJPb Babel, Edih Mulyadi, di Kota Pangkalpinang, Selasa (20/9/2022).
Diketahui, pemasaran SBN ini sendiri mulai berlaku tanggal 26 September-10 Oktober 2022. Kota Pangkalpinang menjadi salah satu objek free marketing SBN ORI 022 DJPPR.
"SBN ini adalah sejenis obligasi yang dijamin oleh negara dan penerbitnya juga negara yang bisa dibeli masyarakat investor Warga Negara Indonesia atau siapapun untuk mendapatkan, sama seperti kita membeli obligasi pasti mendapatkan return atau bunga setiap bulan," katanya.
Editor : Muri Setiawan