get app
inews
Aa Text
Read Next : Dr Hinca Gelar Bedah Buku Save Babel di Bangka Tengah, Berisi 8 Rekomendasi untuk Prabowo-Gibran

Kembangkan Rumput Laut, Algafry : sudah ada pasar yang siap membeli hasil panen petani

Minggu, 13 Juni 2021 | 15:47 WIB
header img
Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman memanen rumput laut di perairan Desa Tanjung Pura Kecamatan Sungai Selan Kabupaten Bangka Tengah. (Foto: iNews.id/Rachmat Kurniawan)

BANGKA TENGAH, lintasbabel.id  – Dinilai memiliki nilai ekonomi tinggi dan terbukti dapat dibudidayakan dengan baik di perairan Kabupaten Bangka Tengah (Bateng), Pemerintah Kabupaten Bangka Tengah akan meningkatkan budidaya rumput laut di daerahnya.

“Memang ada wilayah tertentu yang baik untuk dijadikan tempat budidaya rumput laut ini. Seperti di wilayah Kecamatan Lubuk Besar, Tanjung Pura, Desa Batu Belubang dan sejumlah tempat lainnya yang memang memiliki potensi akan kita kembangkan,” ujar Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman, Minggu (13/06/2021).

Salah satu bentuk dukungan program ini, Pemkab Bateng akan mengalokasikan dana dalam Anggaran Belanja Perubahan (ABT) pada Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Bangka Tengah tahun 2021.

“Ini pada ABT nanti kita coba mengalokasi anggaran untuk pengembangan budidaya rumput laut di sejumlah wilayah. Pembudidayaanya cukup mudah, dengan bermodalkan bibit dan tali, masyarakat pembudidaya dibawah binaan Dinas Perikanan sudah dapat melakukan pemanenan dalam kurun waktu hanya 40 hari. Saya pun telah melakukan pemanenan rumput laut ini bersama Pak Gubernur di desa Tanjung Pura beberapa waktu lalu,” ujar Algafry.

Selain itu, saat ini pembudidaya rumput laut tidak perlu cemas akan penjualan hasil panen. Mengingat telah ada pasar yang telah siap membeli berapapun hasil panen pembudidaya.

“Saat ini pembudidaya tidak perlu takut, karena sudah ada pasar yang siap membeli hasil panen petani. Harga pun cukup menguntungkan bagi pembudidaya,” ujar Algafry.
 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut