PANGKALPINANG, lintasbabel.id - Penjabat Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Ridwan Djamaluddin direncanakan akan melakukan rapat bersama Bupati dan walikota se-Babel, hari ini, Selasa (28/6/2022).
Rapat tersebut sudah dipersiapkan Ridwan Djamaluddin usai mengumpulkan seluruh pimpinan perangkat daerah dalam rapat persiapan Forum Gubernur, Bupati/Walikota se-Babel.
Didampingi Sekretaris Daerah (Sekda) Babel Naziarto, para pimpinan OPD mempresentasikan secara singkat beberapa program, progres kerja dan permasalahan yang terjadi.
Diantaranya persoalan tingginya inflasi antisipasi kenaikan bahan pokok, krisis Bahan Bakar Minyak (BBM), gizi buruk serta angka pernikahan dini.
"Ini perlu kita antisipasi secara bijaksana," kata Ridwan Djamaluddin di hadapan pimpinan OPD.
Ia juga mengharapkan ada ide-ide kreatif dari jajaran dalam penanganan permasalahan ini. Disamping meningkatkan pelayanan informasi publik yang baik kepada masyarakat.
"Rencana saya, rumah dinas wagub dimungkingkan kita jadikan gerai pelayanan publik yang mengunakan teknologi informasi maupun non teknologi informasi," paparnya.
Sebagai kepala daerah, ia juga akan berupaya untuk mendatangkan investor ke Babel guna menyiapkan lapangan kerja bagi secara luas sesuai intruksi Presiden RI, Joko Widodo.
Menurutnya , investasi ini masih di ranah industrialisasi pertimahan sebagai langkah antisipasi apabila timah tidak lagi untuk dieskpor.
"Paling tidak, kita memulai menarik investor untuk berinvestasi di bidang hilirisasi timah," pungkasnya.
Editor : Muri Setiawan