Logo Network
Network

Video: Emak-emak Berang Tak Kebagian Jatah Minyak Goreng

Joko Setyawanto
.
Senin, 14 Maret 2022 | 14:22 WIB

BANGKA BARAT, lintasbabel.id - Sejumlah emak-emak di Kabupaten Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) berang lantaran tidak mendapatkan jatah minyak goreng. Padahal mereka sudah antri selama berjam-jam di salah satu minimarket penyedia minyak goreng, di wilayah Muntok, Senin (14/3/2022).

Pengelola minimarket pun membatasi jumlah pembelian minyak goreng, 2 liter pe orang. Pengelola juga terpaksa menutup salah satu pintu masuk minimarket, untuk menghindari terjadinya lonjakan pembeli.

Salah satu warga bernama Lia, berharap suplai minyak goreng kembali normal.

Sementara Dede, pedagang nasi goreng juga berhadap kondisi kelangkaan minyak goreng ini cepat selesai.

Pihak pengelola minimarket menjual minyak goreng dengan harga Rp13.500 per liter untuk masyarakat umum.

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Berita iNews Lintasbabel di Google News

Bagikan Artikel Ini