Jelang Pilkades Serentak Bangka Barat, Ratusan Personel Gabungan Disiapkan di 55 Desa

Rizki Ramadhani
Kapolres Bangka Barat, AKBP Agus Siswanto saat memberikan arahan ke jajaran pasukan pengamanan Pilkades serentak tahun 2022. (Foto: Istimewa)

BANGKA BARAT, lintasbabel.id - Ratusan personel gabungan dari TNI-Polri dan Satpol PP dipersiapkan dalam mengamankan pemilihan kepala desa (Pilkades) serentak di Kabupaten Bangka Barat (Babar) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) yang direncanakan akan digelar pada bulan Oktober 2022 mendatang. 

Menurut Kapolres Babar, AKBP Agus Siswanto, ratusan personel ini akan ditugaskan ke 55 desa di wilayah Babar yang melaksanakan Pilkades secara serentak 

 

"Kami sudah melakukan persiapan, itu kami melibatkan pengamanan dari Polisi 200 orang kemudian dari Satpol PP 100 dan dari TNI 50 orang. Mereka ditugaskan mengamankan ke 55 desa yang menyelenggarakan tahapan Pilkades serentak," ungkap AKBP Agus Siswanto, Rabu (1/6/2022). 

Dari sejumlah desa yang melakukan Pilkades serentak, Agus menyampaikan ada 5 TPS yang dalam status rawan. Untuk itu, pihaknya sudah menyiapkan pola pengamanan. 

"Untuk pola pengamanannya sendiri kami tetapkan lima TPS daerah, untuk sangat rawan satu polisi dua linmas, untuk yang lain empat TPS satu polisi kalau yang aman saja. Untuk masalah yang rawan itu, berkaitan dengan tempat yang banyak kegiatan sumber daya yang ada disitu sehingga bisa dimanfaatkan oleh oknum-oknum calon untuk memobilisasi masa," ujarnya. 

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network