Stok Daging Lebaran di Beltim Aman, Harga Sudah Mulai Merangkak Naik

Suharli
Penjualan daging ayam beku, di giat Pasar Tani yang dilaksankan di Kecamatan Kelapa Kampit, Jumat (25/3/2022). (Foto: lintasbabel.id/ Suharli)

Selain itu, dari beberapa peternak ayam petelur yang mereka survei, juga ada sekitar lebih kurang 5.000 ekor, yang nanti pada saat menjelang Idul Fitri akan diafkirkan. 

"Tentu saja, nanti juga dapat memenuhi kebutuhan pada saat menjelang Idul Fitri," ucapnya.

Kemudian, dia juga menyampaikan, dari mitra pedagang atau pengusaha juga ada yang akan melakukan penyediaan daging beku. 

"Untuk ketersedian daging beku, saat ini ada sekitar 4 ton daging ayam beku, yang diharapkan dapat memenuhi kebutuhan masyarakat yang akan merayakan lebaran. Dan dalam beberapa hari ke depan mereka juga akan memasok lagi tambahan sekitar 4 ton ayam beku lagi, itu mungkin dalam proses nanti," ujarnya 

Sedangkan untuk daging sapi, Heru mengaku dari hasil pantauan di peternak saat ini yang tersedia, untuk stok lebaran nanti, stok sapi hidup ada 146 ekor di kandang peternak yang sudah siap potong. 

"Rencana juga dari pemerintah daerah, mungkin nanti ada pihak swasta atau koperasi yang juga akan melaksanakan pengadaan daging beku sapi, tapi ini  masih dalam proses juga untuk pengadaan tersebut," ujarnya.

Dia berharap pengadaan daging sapi beku dapat terealisasi sehingga nanti kebutuhan daging Belitung Timur khususnya, tidak akan menjadi masalah utama bagi masyarakat.

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network