Nelayan Dimangsa Buaya, Polisi Minta Warga Waspada

Oma Kisma
Kasat Polairud Polres Bangka Barat, Iptu Yudi Lasmono dan KBO Satpolairud Polres Babar Ipda Chandra. Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Oma.

BANGKA BARAT, Lintasbabel.iNews.id - Seorang nelayan udang di Desa Tugang, Kecamatan Kelapa, Bangka Barat, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, ditemukan tewas, pada Senin (18/11/2024). Korban diduga diserang buaya, lantaran tubuhnya tak utuh lagi saat dievakuasi tim gabungan yang melakukan pencarian. 

Dari kasus tersebut, Kasatpolairud Polres Bangka Barat, Iptu Yudi Lasmono menghimbau masyarakat agar berhati-hati terkait ancaman serangan buaya di wilayah hukumnya.

"Kepada nelayan di perairan sungai agar berhati-hati dan menjaga keselamatan dalam mencari nafkah kebutuhan untuk hidup sehari-hari. Ingat selalu keganasan hewan di alam luar masih tetap menjadi prioritas kewaspadaan diri kita, jadi tetap berhati-hati," ujarnya, Selasa (19/11/2024). 



Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network