Peringati Hari Pramuka 2024, Pramuka Berjiwa Pancasila Menjaga NKRI

Joko Setyawanto
Zamzani, Sekjen KNPI Babel. Foto: Istimewa.

BANGKA, Lintasbabel.iNews.id - Dalam rangka memperingati Hari Pramuka ke-63 tahun, Ketua Kwarran Merawang Zamzani,S.Sos., M.A menjadi pembina upacara. Upacara Hari Pramuka ke – 63 dan HUT Saka Bakti Husada Ke-39 Tahun 2024 ini dilaksanakan di Bumi Perkemahan Sore Biru Pantai Karang Emas Desa Air Anyir Kecamatan Merawang, Kabupaten Bangka, Kamis (30/8/2024) lalu. 

Ketua Kwarran Merawang Zamzani, S.Sosmengatakan, hari ini Memperingati Hari Pramuka Ke-63 yang menunjukkan semangat pramuka kepada pelajar atau generasi muda dengan kecakapan dan keterampilan yang bermanfaat, baik di lingkungan sekolah maupun dalam kehidupan sehari-hari.

“Menjaga NKRI harus bertuhankan yang Maha Esa Gerakan Pramuka dari sila pertama pancasila ini menjadi tonggak utama dalam menjaga NKRI melalui HUT Pramuka Ke-63, Menjaga NKRI tidak cukup dengan memegang teguh Sila Pertama Pancasila, tetapi Pramuka Harus berjiwa Pemimpin (Leader) sehingga dimasa depan negara kita tidak melahirkan pemimpin-pemimpin yang lahir secara instan, tetapi melahirkan pemimpin-pemimpin yang ideal yang benar-benar berjiwa pemimpin, poin yang ketiga bahwa Gerakan Pramuka harus berjiwa Kewirausahaan atau entraprenuer, ketiga poin di atas menjadi landasan utama sebagai Gerakkan Pramuka Pelopor bukan Pramuka Pengekor, sehingga melahirkan pramuka-pramuka yang sehat," tuturnya. 



Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network