Jalan Amblas di Bangka Barat Mulai Diperbaiki

Oma Kisma
Jalan Nasional yang amblas di Kecamatan Mentok, Kabupaten Bangka Barat mulai diisi material bangunan. Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Oma Kisma.

Menurut Leni, saat ini Satker BPJN Babel sedang fokus mendukung arus mudik dengan memastikan tidak ada lubang dan jalan rusak.

"Kalau arus mudik ini, upaya kami supaya masyarakat aman, nyaman dan pertama kami berusaha untuk tidak ada lubang. Kami upayakan dari pangkalpinang sampai ke Mentok itu, tidak ada lubang," ujarnya.

Leni mengatakan apabila menemukan ruas jalan Nasional yang rusak, masyarakat dapat membuat laporan ke Call Center 0822 8885 8884, atau datang langsung ke Posko Lebaran, yang mereka dirikan di Kawasan Pelabuhan Tanjung Kalian Mentok. 

"Mudah-mudahan arus mudik kali ini lancar, tanpa hambatan dan tidak ada kendala dengan ruas jalan Nasional, dan masyarakat juga boleh, silakan kalau ada keluhan bisa datang ke posko kami di Pelabuhan Tanjung Kalian," katanya.

 

Editor : Muri Setiawan

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network