Harga Cabai di Pasar Mentok Bangka Barat Kian Pedas, Tembus Rp160 Ribu Sekilo

Rizki Ramadhani
Harga cabai yang ada di Pasar Mentok, Bangka Barat. Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Rizki Ramadhani.

Kenaikan harga cabai tersebut sangat dirasakan ibu rumah tangga di Kecamatan Mentok, dan terpaksa harus mengurangi konsumsi cabai, hingga harga kembali normal di angka Rp50 ribu perkilogram.

"Cabai kecil Rp14 ribu satu ons, sudah jauh naik belipat ganda, biasanya cuma 50 ribu sekilo. Ya bisa-bisa lah kalau ibu rumah tangga ni, berat lah kita dengan harga segini," kata salah satu pembeli, Sukmala (43).

Hal yang sama juga diungkapkan oleh pembeli lain, Sumiati (50) yang harus mengurangi konsumsi cabai dan ia berharap harga kembali normal, supaya tidak memberatkan beban belanja.

"Cabe beli disana tadi Rp14 ribu satu ons, jadi kalau satu kilo Rp140 ribu. Ya sudah sangat berat lah, susah, pening orang dapur ini, beras mahal ape mahal. Biasanya Rp50 ribu sekarang Rp150 ribu, paling murah Rp140 ribu sekilo," katanya.

" ekarang terpaksa mengurangi, biasa beli 1 ons, ini beli setengah ons. Pengennya turun harga seperti harga awal, normal. Soalnya sekarang nyari duit susah, apa-apa mahal. Susah kita ibu rumah tangga ini," ucapnya. 

 

 
 

 

 



Editor : Muri Setiawan

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network