49 Personel Berprestasi Diberi Penghargaan dari Kapolda Babel

Irwan Setiawan
Kapolda Bangka Belitung (Babel) Irjen Pol Yan Sultra memimpin upacara pemberian penghargaan dan Pemberhentian Tidak Dengan Hormat (PTDH) personel, Rabu (11/10/2023) pagi.

Selain itu, ada 3 personel berperan telah menjadikan satker dengan nilai ikpa terbaik kategori pagu besar (10M ke atas) selama 4 semester berturut-turut serta 2 personel memiliki kecakapan khusus sebagai Agent Action pasca pembakaran di Belitung. 

"Semua prestasi ini patut kita apresiasikan dan ucapan selamat dan terimakasih atas prestasi yang telah di berikan. Melalui dedikasi dan semangat pantang menyerah, para personel yang berprestasi hari ini telah menjadi contoh yang luar biasa bagi rekan-rekan sekalian," kata Yan. 

"Semoga kedepannya bisa berprestasi lebih tinggi serta membanggakan bangsa, negara dan institusi kita. Jadikan momen ini sebagai motivasi untuk kita melaksanakan tugas menjadi lebih baik lagi dari sebelumnya dan mendorong kita agar dapat memberikan prestasi juga," katanya lagi. 

Lebih lanjut, Jenderal Bintang Dua ini menyampaikan bahwa hari ini turut dilakukan pemberian punishment kepada personel yang melakukan pelanggaran. Menurut dia, pihaknya tidak segan-segan memberikan tindakan kepada personel yang berbuat salah khususnya dalam hal narkoba maupun disersi. 

"Kita tidak mentolerir jika ada anggota yang berbuat salah. Ini sudah sering dan selalu kita ingatkan kepada rekan-rekan," katanya. 

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network