Perkuat Nilai Bernegara, Rudianto Tjen: Sosialisasikan Ideologi Pancasila Hingga Sekolah Dasar

Irwan Setiawan
Rudianto Tjen, anggota DPR RI dapil Babel. Foto: Istimewa.

PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id - Anggota Komisi I DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan Dapil Provinsi Kepulauan Babel, Rudianto Tjen mendorong untuk menyosialisasikan nilai Pancasila hingga tingkat sekolah dasar. Hal itu dinilainya penting untuk memperkuat bangsa Indonesia.

"Pancasila ini perlu kita sosialisasikan, dan kita sampaikan kembali di tingkat sekolah, mulai dari tingkat sekolah dasar hingga jenjang lebih tinggi," kata Rudi, saat memberikan paparan dalam Seminar Kebangsaan untuk Mempertebal Semangat Pancasila di Kota Pangkalpinang, Rabu (11/10/2023).

Dikatakan Rudi seminar tentang ideologi Pancasila ini perlu dilakukan, untuk mengingatkan kembali kepada seluruh masyarakat Republik Indonesia, mengenai pentingnya Pancasila dalam bernegara. 

"Pancasila telah membawa kita keluar dari segala masalah di republik ini, dan Indonesia sekarang ini masih bisa menjadi tetap NKRI karena kita masih memegang teguh ideologi Pancasila," katanya.

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network