PANGKALPINANG, lintasbabel.iNews.id - Himpunan Mahasiswa Kultur Akuatik (Himakuatik), Universitas Bangka Belitung (UBB) menyelenggarakan Festival Akuakultur ke-5 di kawasan Taman Sari, Kota Pangkalpinang. Kegiatan tersebut, dirangkai dengan berbagai kegiatan menarik.
Festival Akuakultur tersebut, dilaksanakan pada 22-24 September 2023, dari mulai pukul 08.00 hingga pukul 22.00 WIB. Sedangkan untuk seminar sudah lebih dulu dilaksanakan 15 Agustus 2023 lalu, di Balai Besar Peradaban UBB.
"Kegiatan ini dapat terselenggara berkat kerjasama antara Himakuatik UBB dengan pemerintah Kota Pangkalpinang dan komunitas-komunitas terkait (ABA, KIKOBA dan BASCOM)," ujar Ketua Himakuatik UBB Mustobi Prananda.
Mustobi menuturkan, Festival Akuakultur merupakan upaya untuk memperkenalkan inovasi dan teknologi dalam bidang akuakultur, memasyarakatkan akuakultur terkait aspek edukasi, meningkatkan kreativitas mahasiswa dengan mengidentifikasi potensi-potensi lokal Bangka Belitung.
"Diharapkan masyarakat saat ini dapat mengikuti perkembangan dunia ikan hias khususnya hasil UMKM kita," katanya.
Editor : Haryanto
Artikel Terkait