PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id - Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) mencatat, Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) untuk wilayah Provinsi Kepulauan Babel pada Februari 2023 sebesar 3,89 persen, turun sebesar 0,29 persen poin dibandingkan dengan Februari 2022.
Kepala BPS Provinsi Kepulauan Babel, Toto Haryanto Silitonga mengatakan terdapat 8.665 orang atau 0,76 persen penduduk usia kerja yang terdampak COVID-19.
"Terdiri dari pengangguran karena COVID-19 764 orang. Bukan Angkatan Kerja (BAK) karena COVID-19 238 orang, sementara tidak bekerja karena COVID-19 tidak Ada, dan penduduk bekerja yang mengalami pengurangan jam kerja karena COVID-19 7.663 orang," kata Toto, Senin (5/6/2023).
Lebih Toto menjelaskan, jumlah angkatan kerja pada Februari 2023 sebanyak 805.350 orang, atau naik 16.582 orang dibanding Februari 2022.
"Untuk Tingkat Partisipasi Angkatan Kerja (TPAK) naik sebesar 0,17 persen poin," tuturnya.
Editor : Muri Setiawan
Artikel Terkait