Kalahkan MU 2-1 di Final Piala FA, The Citizens Berpeluang Cetak Treble Winner

Djanti Virantika/ Muri Setiawan
Manchester City juaraa Piala FA 2022/2023 usai menaklukkan Manchester United dengan skor 2-1. Foto: PA

Babak Kedua

Di awal babak kedua, Man United langsung intens menebar ancaman. Di menit ke-47, Sancho melepaskan serangan berbahaya ke gawang Man City. Namun, Rodri langsung bergerak cepat untuk menghalau serangan Sancho.

Alih-alih mencetak gol, Man United justru kembali kebobolan. Tepatnya di menit ke-51, Man City kembali menjebol gawang Setan Merah yang dikawal David de Gea.

Berawal dari tendangan bebas De Bruyne, Gundogan yang tanpa penjagaan langsung menyambut bola tersebut. Dia pun langsung melepaskan tendangan keras ke gawang Man United yang tak bisa dihalau De Gea. Man City unggul 2-1!

Gundogan makin menggila di laga final ini. Dia kembali berhasil menyarangkan bola ke gawang De Gea di menit ke-72 usai memanfaatkan bola rebound dari serangan Haaland. Namun, gol tersebut dianulir wasit karena offside.

Di sisa waktu pertandingan, Man United berusaha mengejar ketertinggalannya. Tetapi, Man City tampil begitu tangguh dan bahkan terus mengancam gawang Setan Merah.

Tetapi, tak ada gol tambahan yang tercipta hingga akhir laga. Man City pun memastikan diri jadi juara musim ini usai menang tipis atas Setan Merah dengan skor 2-1.

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network