Indonesia Batal Tuan Rumah Pildun U-20, Ridwan Kamil Sindir Ganjar dan Wayan Koster

Joko Setyawanto
Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menyentil Ganjar dan I Wayan Koster, terkait penolakan mereka terhadap Timnas Israel ke Indonesia, sehingga berujung dicoretnya Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Foto: Twitter

Berikut kutipan lengkap postingan Gubernur Jawa Barat lewat akun Instagramnya.

"Batalnya Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 tentu sangat mengecewakan kita semua, termasuk kami di Jawa Barat yang sudah menyiapkan beberapa stadion untuk venue pertandingan dan tempat latihan.

Keputusan pembatalan FIFA hari ini sungguh berat, namun bagaimanapun tetap harus kita terima dengan lapang dada, dan menjadi hikmah pembelajaran dan moment introspeksi kita untuk menjadi lebih baik dimasa depan.

Tidak perlu terlalu jauh juga kita untuk saling menyalahkan satu sama lain, apalagi sekarang kita berada dibulan suci Ramadhan.

Kami selalu mendoakan dan mendukung penuh kemajuan timnas Indonesia dan kemajuan ikli sepakbola umumnya melalui PSSI yang dipimpin sekarang oleh Pak @erickthohir.

Kami juga selalu mendukung kebebasan dan kemerdekaan Palestina. Yang bentuk dukungannya bisa dalam bentuk berbagai macam, utamanya melalui jalur diplomasi dan kemanusiaan.

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network