Jelang Lebaran, Kapolda Babel Tinjau 3 Gudang Distributor Bahan Pokok di Kota Pangkalpinang

Irwan Setiawan
Kapolda Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Irjen Pol Yan Sultra meninjau tiga gudang distributor bahan pokok di Kota Pangkalpinang, Kamis (30/3/2023). Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Irwan Setiawan.

PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id - Kapolda Kepulauan Bangka Belitung (Babel) Irjen Pol Yan Sultra meninjau tiga gudang distributor bahan pokok di Kota Pangkalpinang, Kamis (30/3/2023). 

Tiga gudang distributor tersebut berada di Kawasan Industri Ketapang, di Kelurahan Keramat, Rangkui dan terakhir di gudang yang ada di Kelurahan Kampung Dul. 

"Hari ini sengaja kami ngecek bagaimana stok yang ada di distributor yang selama ini penyuplai bahan sembako di Babel. Kemarin kita sudah cek di pasar sekarang kita cek lagi, ternyata di gudang besar ini bahan sembako stoknya siap tidak ada kendala," kata Yan. 

Kapolda mengklaim, ketersediaan bahan pokok tersebut dipastikan aman hingga selesai Lebaran Idul Fitri mendatang. 

"Stok siap itu sampai Lebaran sampai selesai Idul Fitri masih cukup. Ini beliau (pemilik gudang) menyampaikan tidak ada kendala selama ini, stok siap," ujarnya. 

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network