Vaksinator Lanal Babel Kembali Beraksi di 2 Desa Pesisir

Haryanto
Lanal Babel melalui Balai Kesehatan bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Bangka dan Polsek Belinyu, kembali melaksanakan serbuan vaksin di tempat, dan vaksin jemput bola secara door to door, Jumat (24/12/2021). (Foto: Istimewa)

Adapun jenis vaksin yang digunakan adalah Sinovac dan Pfizer. Penyuntikan vaksin sendiri, melibatkan 16 orang tenaga kesehatan, terdiri 4 orang vaksinator dan 12 orang tenaga administrasi dari Lanal Babel yang dipimpin Ka Balai Kesehatan, Lettu Laut (K) dr. HRP Pardede.

Danlanal Babel, Kolonel Laut (P) Fajar Hernawan mengatakan, serbuan vaksin di tempat dan vaksin jemput bola secara bersamaan di dua desa secara door to door, diharapkan dapat memfasilitasi atau mempermudah masyarakat yang belum melaksanakan vaksin.

"Kami fasilitasi, termasuk masyarakat maritim usia lanjut, khususnya yang berada di sekitar Mako Lanal Babel.
 
Kegiatan vaksinasi terus dilaksanakan dimana merupakan perintah langsung dari KASAL Laksamana TNI, Yudo Margono agar setiap pangkalan mendukung program pemerintah melaksanakan serbuan vaksin kepada masyarakat maritim, guna menyukseskan program pemerintah dalam percepatan pemutusan mata rantai Covid-19," kata Danlanal Babel.

 

Editor : Muri Setiawan

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network