PAUD Lebih Siap Terapkan Kurikulum Merdeka

Suharli
Sebanyak 128 tenaga pendidik pada Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) se-Kabupaten Belitung Timur mengikuti Diklat Implementasi Kurikulum Merdeka PAUD di Auditorium Zahari MZ, Kamis (19/1/2023). Foto: Istimewa.

Bahkan Ketua Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Kabupaten Beltim ini menyatakan, jika tenaga pendidik di PAUD lebih siap akan implementasi kurikulum ini, karena jauh sebelum wacana kurikulum merdeka mereka sudah menerapkan dulu di satuan pendidikannya.

"Insya Allah untuk PAUD tidak akan ada hambatan jika diterapkan di 2024 mendatang, kita sudah lebih dulu menerapkannya. Selain itu konsepnya lebih menarik karena berfokus pada materi esensial seperti literasi dan numerasi daripada menghapal,” ujar Imelda.

Sementara itu, Bupati Beltim Burhanudin melalui Asisten I Bidang Adminitrasi Pemerintahan Sayono berharap kegiatan ini akan menjadi wadah mengembangkan dan meningkatkan kompetensi kepala sekolah dan pendidik PAUD dalam memahami dan mengimplemntasikan Kurikulum Merdeka.

"Besar harapan saya semoga melalui diklat ini dapat meningkatkan partisipasi satuan pendidikan PAUD dalam upaya pemilihan pembelajaran, membantu mengakselerasikan kualitas pendidikan serta memberikan solusi atas hambatan yang dialami oleh para guru sebagai pendidik di satuan pendidikan PAUD,” kata Sayono.

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network