Korsel dan AS Balas Tembakan Rudal Korut ke Laut Jepang

Ahmad Islamy Jamil
Militer Korea Selatan menembakkan rudal balistik permukaan-ke-permukaan ke Laut Jepang, pada Rabu (5/10/2022). Uji coba rudal itu sebagai tanggapan atas aksi serupa oleh Korea Utara, Selasa (4/10/2022) kemarin. Foto: Reuters.

SEOUL, Lintasbabel.iNews.id – Korea Selatan dan Amerika Serikat merespons tembakan rudal balistik Korea Utara. Korael dan AS pun membalas dengan menembakan rudal ke Laut Jepang. Dengan adanya tembakan balasan itu, situasi di Asia Timur makin tegang. 

Seperti diketahui, Pada Selasa (4/10/2022) Korea Utara kembali melakukan uji coba rudal balistik jarak menengah (IRBM). Rudal tersebut ditembakkan ke arah timur hingga terbang di atas wilayah Jepang, yang kemudian mendorong pemerintah negeri sakura mengeluarkan peringatan kepada penduduknya untuk berlindung.

Lalu, sebagai tanggapan atas tindakan Pyongyang kemarin. Rabu (5/10/2022), Gabungan Kepala Staf Angkatan Bersenjata Korsel (JCS) menyatakan bahwa pihaknya bersama militer Amerika Serikat telah melakukan uji coba rudal.  Korsel dan AS masing-masing menembakkan sepasang rudal balistik jarak pendek ATACMS buatan Amerika ke laut.

Secara terpisah, militer mengonfirmasi bahwa rudal Hyunmoo-2 milik Korsel gagal tak lama setelah diluncurkan dan akhirnya jatuh. Akan tetapi, insiden itu tidak menimbulkan korban.

Korea Utara kembali menembakkan rudal balistik ke arah pantai timurnya, Selasa (4/10/2022). Kali ini, rudal tersebut melintasi wilayah udara Jepang. 

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network