Indeks Pengembangan Pariwisata Indonesia Lampaui Thailand dan Malaysia

Heri Purnomo
Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan, mengatakan Indeks Pengembangan Perjalanan dan Pariwisata Indonesia meningkat melampaui Thailand dan Malaysia. (Foto: tangkapan layar) 

JAKARTA, lintasbabel.id - Travel and Tourism Development Index atau Indeks Pengembangan Pariwisata dan Perjalanan Indonesia meningkat dari 4,2 ke 4,4. Peningkatan tersebut membuat peringkat Indonesia melesat dari peringkat 44 menjadi peringkat 32, mengalahkan Thailand dan Malaysia.

Hal itu diungkapkan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves), Luhut Binsar Pandjaitan dalam sambutannya secara virtual di acara Forum Investasi 5 Destinasi Super Prioritas di Labuan Bajo, NTT pada Jumat, (9/9/2022).

"Untuk pertama kalinya peringkat Indonesia melampaui Thailand dan malaysia," kata Luhut. 

Menurutnya, dengan adanya peningkatan peringkat Indonesia tersebut diharapkan dapat memperkuat posisi pariwisata di Indonesia untuk menyakinkan para investor untuk berinvestasi di sektor pariwisata Indonesia. 

Saat ini, lanjutnya, pemerintah fokus terhadap pengembangan 5 destinasi wisata super prioritas. Pengembangan lima destinasi tersebut merupakan salah satu program strategis nasional sehingga pembangunan infrastruktur dan fasilitasnya diprioritaskan.

Oleh sebab itu Luhut meminta kepada Menteri Investasi untuk menjaga kepercayaan kepada investor dan mendorong kemudahan berinvestasi dengan tetap memperhatikan lingkungan dan kearifan lokal. 

"Kiranya Menteri Investasi dan Kepala Daerah agar dapat memfasilitasi percepatan realisasi investasi,  meningkatkan promosi investasi,  dan memberikan pemberian insentif kepada para investor yang akan masuk," ungkap Luhut.

Dia juga meminta kepada Menteri pariwisata untuk meningkatkan promosi pariwisata dan menyelenggarakan event secara masih. 

"Kepada Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif agar meningkatkan promosi pariwisata dan menyelengarakn event secara masih, melakukan peningkatan kualitas sumber daya manusia dan memperkuat tata kelola destinasi," tutur Luhut. 

Ditambahkan Luhut, realisasi investasi pariwisata dan ekonomi kreatif Indonesia hingga kuartal I 2022 tercatat mencapai Rp5,31 triliun.

 

Editor : Muri Setiawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network