Lanal Bangka Belitung Tanam 5.000 Batang Mangrove di Pesisir Pantai Rebo

Maulana
Lanal Babel melakukan penanaman mangrove di pesisir Pantai Rebo Sungailiat, Bangka. Foto: lintasbabel.id/ Maulana.

BANGKA, lintasbabel.id - Memperingati Hari Mangrove Sedunia tahun 2022, Lanal Bangka Belitung (Babel) melakukan penanaman 5.000 pohon Mangrove di kawasan Mangrove terpadu pesisir Pantai Rebo Sungailiat Kabupaten Bangka, Selasa (26/7/2022) pagi. 

Penanaman ribuan pohon mangrove yang dilakukan Lanal Babel ini bekerjasama dengan pihak Yayasan Ikatan Keluarga Besar Kenangan (Ikebana) serta instansi terkait yang ada di Kabupaten Bangka.

Dalam penanaman pohon Mangrove tampak juga d hadiri dari Ditpolairud Polda Babel, Polres Bangka, Basarnas, Anggota Yayasan Ikebana, serta para pelajar yang ada di Sungailiat.

Ketua Ikebana Erpawi dalam sambutannya mengatakan, pihaknya melakukan penanaman bibit Mangrove di kawasan Mangrove Terpadu pesisir pantai Rebo sudah sejak tahun 2010 silam, baik bekerjasama dengan instansi terkait maupun dari pihaknya sendiri.

"Kalau lahannya ini semua 30 hektare, mulai kami tanam pada tahun 2010, di tahun 2017 kami juga melakukan penghijauan dengan menanam pohon mangrove di sini," ungkap Erpawi.

Erpawi berharap, agar  semua pihak bisa merawat dan mejaga ribuan pohon mangrove yang baru ditanam.

"Hutan mangrove ini harus kita jaga bersama, kami orang sipil ini hanya terbatas, makanya kami minta batuan dari pihak keamanan baik dari Kepolisian dan Lanal Babel khususnya yang punya kegiatan, jangan sampai nantinya setelah kita tanam, dirusak oleh tambang-tambang ilegal," harapnya.

Editor : Muri Setiawan

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network