Jambret Dompet Milik IRT, Seorang Pria di Bangka Barat Diringkus Polisi

Rizki Ramadhani
Tersangka S saat diamankan petugas dari Polsek Jebus. (Foto: Istimewa)

BANGKA BARAT, lintasbabel.id - Polsek Jebus berhasil meringkus seorang pria berinisial S (32) yang telah melakukan penjambretan sebuah dompet milik ibu rumah tangga (IRT) yang diketahui bernama Gita Ria di sekitar Jalan Kimnjung, Kecamatan Parittiga, Kabupaten Bangka Barat, pada Sabtu (2/7/2022) lalu. 

Atas kejadian tersebut, korban Gita Ria kehilangan sejumlah barang pribadi seperti handphone, uang tunai, emas sepuluh mata yang tersimpan di dalam dompet. Korban Gita Ria mengalami kerugian yang ditaksir mencapai Rp5 juta. 

"Pada saat itu korban hendak menuju pusat perbelanjaan menggunakan sepeda motor bersama anaknya, kemudian pada saat jalan di Jalan Kimjung kaget setelah diberitahu oleh anaknya bahwa dompet yang dipegang anaknya yang duduk di belakang pelapor telah diambil seorang laki-laki yg tidak dikenalinya," kata Kapolsek Jebus, Kompol Ghalih Widyo Nugroho, Sabtu (9/7/2022). 

Tersangka S yang merupakan warga asal Provinsi Sumatera Selatan ini berhasil diringkus saat sedang berada di Jalan Kimjung, Kecamatan Parittiga, pada Sabtu (7/7/2022). 

"Tim Unit Reskrim Polsek Jebus langsung bergerak dan menuju ke lokasi untuk menyelidiki keberadaan Pelaku. Selanjutnya berhasil mengamankan pelaku berinisial S asli Kabupaten Ogan Ilir, Provinsi Sumatera Selatan," ucapnya. 

Ghalih mengimbau masyarakat Kecamatan Parittiga dan sekitarnya untuk tetap waspada selama berkendara di jalan raya. 

"Selanjutnya pelaku beserta barang bukti dibawa ke Polsek Jebus proses hukum lebih lanjut. Kami mengimbau agar masyarakat lebih berhati-hati dalam beraktifitas mengingat terjadinya penurunan harga komoditas penghasilan baik dari segi pertambangan dan perkebunan," ujarnya. 

 

Editor : Muri Setiawan

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network