get app
inews
Aa Read Next : Berpotensi Rusak Jalan Bencah-Tepus, Tambang Timah Liar Akhirnya Ditertibkan Polisi

Ini Pekerjaan Rumah dari Mendagri Tito Kernavian Kepada PJ Gubernur Babel

Sabtu, 14 Mei 2022 | 17:31 WIB
header img
Ridwan Djamaluddin, Pj Gubernur Kepulauan Babel. (Foto: lintasbabel.id/ Irwan Setiawan)

PANGKALPINANG, lintasbabel.id - Penjabat ( PJ ) Gubernur Bangka Belitung Ridwan Djamaluddin  akui usai pelantikan ia diarahkan  Mendagri Tito Karnavian untuk mengelola  industri pertimahan di Bangka Belitung. 

"Saya sampaikan arahan Mendagri setelah saya melakukan pelantikan, topik Bangka Belitung yaitu  disinggung tata kelola industri pertimahan,  jadi memang sudah jadi perhatian," kata Ridwan Djamaluddin Sabtu (14/5/2022). 

Ia menambahkan  tata kelola industri pertimahan saat ini juga menjadi perhatian khusus Presiden Republik Indonesia Joko Widodo. 

"Yang lain juga menjadi perhatian Presiden meminta hilirisasi, sebagai nilai tambah dan sebagai wilayah pengahasil timah dan kita juga berharap arahan presiden itu. Implementasinya  juga terjadi disini misalnya kita ingin membangun industri lebih hilir dari impor timah,  sekarang ya di bangun industri di Bangka Belitung ini sehingga dampak ekonomi terasa disini," ujar Ridwan. 

Seperti yang diketahui  mengawali pengabdiannya sebagai PJ Gubernur Babel Ridwan Djamluddin juga sempat mengunjungi langsung tambang ilegal di kawasan hutan lindung Dusun  Bedukang, Desa Deniang  Kabupaten Bangka pada Jumat(13/5/2022). 

"Dua  sampai tiga hari sebelum idul fitri,  banyak sekali laporan masyarakat dan media tetang kegiatan pertambangan ilegal yang merambah  di kawasan hutan lindung," kata pejabat (PJ) Gubernur Bangka Belitung, Ridwan Djamaluddin  usai Rapat Pimpinan OPD di Kantor Gubernur Bangka Belitung. 

Ridwan berharap jangan sampai aktifitas tambang ilegal dikawasan hutan Lindung terjadi lagi. 

"Saya kebetulan berusaha keras pada saat itu menata,  kami menganggap itu jangan sampai terjadi, sehingga sejak itu selain mengumpulkan data dan informasi dari masyarakat dan media saya juga berkomunikasi dengan pak kapolda dan pak kapolda cepat bertindak menertibkan," katanya. 

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Berita iNews Lintasbabel di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut