BANGKA TENGAH, lintasbabel.id - Mampu menjadi sentra produk makanan olahan Industri Kecil Menengah (IKM) di Kabupaten Bangka Tengah, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf), Sandiaga Salahudin Uno terkesan dengan Desa Kurau Kecamatan Koba Kabupaten Bangka Tengah. Dirinya menilai Desa Kurau Barat telah mampu membuka banyak lapangan kerja.
"Saya sangat terkesan di Desa Kurau Barat yang telah mampu menjadi sentra produk olahan IKM dan mampu membuka banyak lapangan pekerjaan," ujar Sandiaga saat mengunjungi Desa Kurau Barat pada Rabu (20/04/2022).
Menurut Sandaga, dirinya merasakan kebangkitan ekonomi berlangsung di Desa Kurau Barat. Tentunya dengan keterlibatan masyarakat desa yang sangat luar biasa.
"Kami merasakan kebangkitan ekonomi terjadi di sini, bahwa ibu-ibu ini semangat dan bapak-bapaknya mampu memberikan manfaat. Kita lihat juga ada kesempatan kita untuk peningkatan kualitas produk mereka, dengan program-program pemerintah yang tepat sasaran," ungkapnya.
Dirinya mengatakan, akan menghadirkan program bedah desain produk bagi pelaku IKM di desa ini, guna meningkatkan kualitas produknya.
"Saya sudah meminta kepada bapak deputi untuk menghadirkan program bedah desain kemasan kuliner yang akan kita hadirkan di desa ini. Selain itu untuk permasalah minyak goreng, Pak Gubernur sudah akan mengusahaan, dan Pak Bupati akan mengusahakan air bersih di desa ini. Kita bagi-bagi tugas dan ini adalah bentuk kolaborasi," jelasnya.
Sandiaga berharap, produk-produk IKM Desa Kurau tidak hanya dapat viral di Pulau Bangka, namun juga bisa menjadi oleh-oleh khas Bangka yang dijual di bandara-bandara di luar Bangka.
Editor : Muri Setiawan