PANGKALPINANG, lintasbabel.id - Menjamin pasokan bahan bakar menjelang Idul Fitri, BPH migas melakukan pemeriksaan persiapan Bahan Bakar Minyak (BBM) di wilayah Bangka Belitung. Stok BBM dipastikan aman hingga lebaran nanti.
"Kami hari ini berbicara pengawasan BBM dan bagaimana persiapan menjelang hari raya ini, kami sesuai fungsi BPH migas kami harus menjamin ketersediaan BBM untuk masyarakat menjelang idul fitri, kami ingin memastikan bahwa pasukan BBM ini cukup untuk hari raya," kata Kepala BPH Migas, Erika Retnowati, usai Bertemu Gubernur Bangka Belitung, Selasa (19/4/2022).
Erika menambahkan pihaknya juga ingin meminta bantuan Gubernur Bangka Belitung untuk melakukan pengawasan pendistribusian BBM.
"Kami juga meminta bantuan kepada gubernur bagaimana untuk mengawasi distribusian BBM di Bangka Belitung," ucap Erika.
Selain membahas terkait dengan pasokan BBM di menjalang idul Fitri, pihaknya juga membahas terkait dengan aturan penggunaan BBM di kawasan pertambangan.
"Untuk masalah pertambangan itu pun aturan sudah kami revisi sedang proses revisi akan kami terbit kan yang baru dan akan mempertegas terkait dengan pertambangan perkebunan," ujarnya.
Editor : Haryanto