get app
inews
Aa Read Next : Fenomena Suara Sama di Pileg Kota Pangkalpinang, Akademisi UBB: Diatur di PKPU Nomor 6 Tahun 2024

Stok BBM di Babel Dipastikan Aman Menjelang Idul Fitri

Selasa, 19 April 2022 | 15:01 WIB
header img
pasukan BBM ini cukup untuk hari raya," kata Kepala BPH Migas, Erika  Retnowati. (Foto : lintasbabel.id/ Irwan Setiawan)

PANGKALPINANG, lintasbabel.id - Menjamin pasokan bahan bakar menjelang Idul Fitri, BPH migas melakukan pemeriksaan persiapan Bahan Bakar Minyak (BBM) di wilayah Bangka Belitung. Stok BBM dipastikan aman hingga lebaran nanti.

"Kami hari ini berbicara pengawasan BBM dan bagaimana persiapan menjelang hari raya ini, kami sesuai fungsi BPH migas kami harus menjamin ketersediaan BBM untuk masyarakat menjelang idul fitri, kami ingin memastikan bahwa pasukan BBM ini cukup untuk hari raya," kata Kepala BPH Migas, Erika  Retnowati, usai Bertemu Gubernur Bangka Belitung, Selasa (19/4/2022).

Erika menambahkan pihaknya juga ingin meminta bantuan Gubernur Bangka Belitung untuk melakukan pengawasan pendistribusian BBM.

"Kami juga meminta bantuan kepada gubernur bagaimana untuk mengawasi distribusian  BBM di Bangka Belitung," ucap  Erika.

Selain membahas terkait dengan pasokan BBM di menjalang idul Fitri, pihaknya juga  membahas terkait dengan aturan  penggunaan BBM di kawasan pertambangan. 

"Untuk masalah pertambangan itu pun  aturan sudah kami revisi sedang proses revisi akan kami terbit kan yang baru dan akan mempertegas terkait dengan pertambangan perkebunan," ujarnya.

Editor : Haryanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut