get app
inews
Aa Text
Read Next : Dr Hinca Gelar Bedah Buku Save Babel di Bangka Tengah, Berisi 8 Rekomendasi untuk Prabowo-Gibran

Gula di Bangka Tengah Mulai Alami Kelangkaan, Harganya Merangkak Naik

Rabu, 16 Maret 2022 | 13:07 WIB
header img
Warga membeli gula pasir di pasar Moderen Koba. (Foto : lintasbabel.id / Rachmat Kurniawan)

BANGKA TENGAH, lintasbabel.id - Setelah minyak goreng mengalami kelangkaan, kali ini komuditi lainya seperti gula pasir juga mengalami kelangkaan di Kabupaten Bangka Tengah. Akibatnya harga gula pasir mulai mengalami kenaikan. 

Pantauan di pasar Moderen Koba Bangka Tengah, hanya satu toko sembako yang masih menjual gula pasir dengan ketersediaan tidak lebih dari 50 kilogram. Sedangkan di toko-toko sembako lainya di pasar ini kehabisan stok.

Saat ini pun harga jual gula pasir naik hingga Rp16 ribu perkilo. 

"Kenaikan harga gula apsir ini sudah mulai terjadi sejak beberapa hari terakhir dan hingga Selasa (15/03/2022) kemarin. Ini sudah tiga kali kenaikan," ujar salah seorang pedagang pasar Moderen Koba, Indra pada Rabu (16/3/2022). 

Menurutnya, saat ini stok gula pasir di toko semakin menipis dan belum bisa membeli kembali gula pasir ke toko grosir. 

"Stok gula pasir di toko saya saat ini semakin menipis," katanya. 

Sementara itu, banyak warga yang mencari gula pasir harus mencari satu persatu toko sembako di pasar Moderen Koba. 

Editor : Haryanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut