Marudur mengajak seluruh masyarakat Kabupaten Bangka Barat agar terus meningkatkan daya juang dengan mengobarkan semangat yang menyala-nyala, bersama-sama memerangi berbagai permasalahan yang ada di daerah.
Rapat Paripurna mendengarkan Pidato Kenegaraan Presiden RI dalam peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan di DPRD Bangka Barat. Foto: Istimewa.
"Dengan kondisi yang bagaiamanapun, tetap mengawal jalannya roda pemerintahan bangsa dan negara. Terutama jalannya roda pemerintahan di Kabupaten Bangka Barat ini. Kita merenungi sudah sejauh mana memberikan karya terbaik kepada bumi pertiwi ini, khususnya kepada Kabupaten Bangka Barat," ujarnya.
Selain itu, Marudur mengingatkan perayaan kemerdekaan ini jangan hanya bermakna historis simbolik, melainkan sebuah momentum bersejarah yang menginspirasi dan mendorong masyarakat untuk bekerja lebih keras mewujudkan kemajuan di masa depan.
"Kita yang hidup di zaman ini adalah generasi pengemban amanah para pejuang kemerdekaan, jangan sekali-kali melupakan perjuangan mereka. Oleh karena itu untuk mengisi kemerdekaan dengan sebaik-baiknya, saat ini adalah sebuah kewajiban bagi kita untuk terus berjuang dengan tugas dan porsi kita masing-masing," tuturnya.
Editor : Muri Setiawan