get app
inews
Aa Text
Read Next : Perumdam Bangka Barat Dapat Penghargaan Kinerja Terbaik BPKP

Popda XII Babel, Atlet Tinju Babar Sikat 2 Medali Emas

Senin, 05 Agustus 2024 | 22:54 WIB
header img
Atlet tinju Popda XII tahun 2024, Kabupaten Bangka Barat, bersama pelatih saat di atas ring, di Tanjungpandan Kabupaten Belitung. Foto : Istimewa.

BANGKA BARAT, Lintasbabel.iNews.id - Dua petinju asal Kabupaten Bangka Barat (Babar) sukses membawa pulang medali emas pada ajang Pekan Olahraga Daerah (Popda) XII tahun 2024 tingkat Provinsi Bangka Belitung (Babel) yang diselenggarakan Juli 2024 lalu. 


Atlet tinju Popda XII tahun 2024, Kabupaten Bangka Barat, bersama pelatih saat di atas ring, di Tanjungpandan Kabupaten Belitung. Foto : Istimewa.

Medali emas tersebut didapatkan oleh Radif Al Ramadhan di kelas welter (67 kilogram). Sedangkan satu medali emas lainnya diraih oleh Rizanky Putura di kelas bantam (54 kilogram). 

Pelatih Cabor Tinju Popda Bangka Barat, Dedi menyampaikan medali emas yang berhasil diraih anak asuhnya bukanlah proses yang instan lantaran persiapan yang dilakukan selama kurang lebih 9 bulan. 

"Ini hasil dari perjuangan anak-anak kami, karena dari pagi dan sore setiap harinya mereka ditempa dengan keras fisik dan mental mereka. Alhamdulillah dedikasi dan keringat terbayarkan dengan prestasi," katanya, pada Senin (5/8/2024). 

Dengan keberhasilan menyabet medali emas, dua petinju tersebut berhak untuk bertanding pada ajang Pra Popnas yang akan diselenggarakan di Kabupaten Belitung bulan November 2024 mendatang.

Oleh karena itu, Dedi mengatakan pihaknya bersama tim pelatih telah menyusun program pelatihan. Mulai dari membentuk tim kepelatihan, waktu pelaksanaan hingga tempat pelatihan pusat. 

"Harapan kami Radif dan Rizanky Putura bisa beprestasi nantinya dan bertarung dengan maksimal. Jika mereka beprestasi tentunya peluang semakin lebar sehingga dapat lolos untuk mengikuti Popnas XVII di Sumatera Barat pada awal 2025 nanti," ucapnya. 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut