Lebih lanjut Endi menjelaskan, usai ditangkap buaya berukuran 3 meter itu diseret warga ke tepian sungai. Lalu warga melilit moncong buaya dengan tali tambang.
Reptil ganas berukuran 3 meter ini ditangkap lantaran kerap menyerang warga yang sedang beraktivitas di sekitar Sungai Pagarawan.
Menurut keterangan warga, sudah lebih dari lima orang yang menjadi korban keganasan buaya. Meski mereka selamat, namun mengalami luka serius di beberapa bagian tubuh akibat gigitan buaya.
"Mereka sudah mulai resah memang terjadi serangan beberapa kali, memang mereka tidak melaporkan ke BKSDA atau ke kita jadi, berinisiatif untuk menangkap buaya tersebut," kata Endi.
Agar tidak mati, buaya kemudian dibawa ke Pusat Penyelamatan Satwa di Air Jangkang Kabupaten Bangka.
"Warga diimbau untuk tidak mendekati habitat buaya, saat sedang beraktivitas disekitar sungai," ujarnya.
Editor : Muri Setiawan