BANGKA BARAT, Lintasbabel.iNews.id - Bertepatan dengan peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) tahun 2024, seorang guru di Kabupaten Bangka Barat (Babar), Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), ikut memberikan pendapat terkait dunia pendidikan saat ini.
Rusmanadi, Guru Seni Budaya SMPN 1 Mentok. Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Oma Kisma.
Rusmanadi menilai, motivasi belajar para murid di Kabupaten Bangka Barat, banyak mengalami penurunan setiap tahunnya. Salah satu faktor penyebabnya, anak-anak sekarang lebih suka main game dan medsos di handphone, ketimbang belajar.
"Akhir-Akhir ini menurut saya pribadi banyak mengalami penurunan dari generasi ke generasi. Apalagi sekarang sangat mudah sekali lulus, akhir-akhir guru juga di bebani dengan administrasi, disamping anak-anak motvasinya kurang, gurunya sibuk, ya kalau saya lihat turun drastis," ucapnya, Kamis (2/5/2024).
Editor : Muri Setiawan