PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id - Inflasi Kota Tanjung pandan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel) tembus di angka 5,89 persen. Angka tersebut membuat Kota Tanjungpandan mengalami inflasi tertinggi secara nasional.
"Inflasi tertinggi terjadi di Tanjungpandan sebesar 5,89 persen dengan IHK sebesar 120,62 dan terendah terjadi di Jayapura sebesar 1,82 persen dengan IHK sebesar 112,99," kata Kepala BPS Provinsi Kepulauan Babel, Toto Haryanto Silitonga, Sabtu (2/12/2023).
Berdasarkan catatan BPS Provinsi Kepulauan Babel, 2 Kota di Bangka Belitung mengalami inflasi tahun ke tahun atau year on year (y-on-y) sebesar 3,87 persen dengan IHK 117,41.
"Inflasi y-on-y di Kota Pangkalpinang sebesar 2,75 persen dan inflasi m-to-m sebesar 0,05 persen, dengan IHK 115,64. Inflasi y-on-y di Kota Tanjungpandan sebesar 5,89 persen dan deflasi m-to-m sebesar 0,21 persen, dengan IHK 120,62," ujarnya.
Editor : Muri Setiawan