BANGKA TENGAH, Lintasbabel.iNews.id - Guna meningkatkan promosi investasi daerah, Dinas Penanaman Modal, Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu dan Tenaga Kerja (DPMPTK) Kabupaten Bangka Tengah menggelar lomba video kreatif yang di ikuti pelajar SMA, Mahasiswa dan umum. Setidaknya lebih dari 100 orang peserta akan menampilkan karya terbaiknya dalam iven yang di lombakan selama periode 16 September sampai 9 Oktober 2023 mendatang.
Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman bersama peserta Forum Promosi Investasi Daerah Kabupaten Bangka Tengah. Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Rachmat Kurniawan.
Bupati Bangka Tengah, Algafry Rahman menyambut baik dan mengapresiasi langkah yang dilakukan oleh DPMPTK Kabupaten Bangka Tengah yang berani melakukan trobosan ini. Tentunya dalam mempromosikan investasi daerah, tidak harus dilakukan secara kaku, namun harus dilakukan secara kreatif dan menarik.
"Kegiatan seperti ini sangat kreatif. Langkah-langkah yang diambil rekan-rekan kita di DPMPTK Kabupaten Bangka Tengah ini sangat luar biasa, menggaet teman-teman pelajar, mahasiswa dan juga umum untuk menggugah alam pikir mereka untuk terjun ke dunia industri digitalisasi, melalui pemikiran-pemikiran dan kami merasa sangat terbantu nantinya dengan apa yang mereka perbuat di bidang digital," ujar Algafry usai membuka Forum Promosi Investasi Daerah Kabupaten Bangka Tengah di Hotel Santika Kecamatan Pangkalan Baru Kabupaten Bangka Tengah pada Sabtu (16/09/2023).
Editor : Muri Setiawan