get app
inews
Aa Text
Read Next : Perumdam Bangka Barat Dapat Penghargaan Kinerja Terbaik BPKP

Usai Tabrak Ibu dan Anak, Kondektur Bus Sempat Meminta Sopir Berhenti

Rabu, 06 September 2023 | 15:02 WIB
header img
Ardianto (30) saat berada di Kantor Satlantas Polres Bangka Barat. Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Rizki Ramadhani.

Dia memperkirakan, kejadian itu terjadi sekira pukul 13.30 WIB. Dentuman yang tidak begitu keras usai menabrak pengendara sepeda motor itu sangat dirasa oleh Ardianto. Namun bukannya berhenti, sang sopir malah melanjutkan perjalanan. 

"Jadi langsung kabur dia itu pak, kami kemudian dikejar oleh warga Simpang Ibul pakai mobil. Marah-marah orang Simpang Ibul ini tadi dan meminta pertanggungjawaban. Sopir saya bilang iya nanti saya tanggung jawab, kunci mobil dikasih lalu berangkat lagi kami," ujarnya. 


Jenazah Sakira ketika di RSUD Sejiran Setason sebelum dibawa ke rumah duka. Foto: Istimewa.
 

Ditambahkan dia, pada saat peristiwa itu telah terjadi, dirinya telah meminta sang sopir untuk berhenti untuk melihat korban dan bertanggungjawab. Namun, sang sopir tidak mau dengan alasan takut diamuk massa. 

Dia juga sempat meminta sang sopir berhenti di Polsek Kelapa untuk menyerahkan diri dan memindahkan penumpang ke bus lain. Akan tetapi sopirnya tidak mau berhenti dan langsung tancap gas hingga dicegat warga tadi. 

"Pada saat itu kami sempat berdebat, sampai sopirnya bilang, lebih tahu saya dibandingkan kamu, jadi saya diam saja," tuturnya. 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut