get app
inews
Aa Text
Read Next : Jepang Dilanda Gempa Bumi Magnitudo 6,2 Bandara Narita Ikut Berguncang

Gempa M6,6 Guncang Banten, BMKG Minta Warga Tidak Mudah Percaya Isu

Jum'at, 14 Januari 2022 | 20:40 WIB
header img
Gempa bumi guncang Banten, Jumat (14/1/2022). (BMKG)

JAKARTA, lintasbabel.id - Banten diguncang gempa magnitudo 6,6 Jumat (14/1/2022) sore, juga beberapa kali gempa susulan.

Kepala Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), Dwikorita Karnawati mengimbau masyarakat tetap tenang dan tidak terpengaruh informasi tidak benar alias hoax.

"Yang perlu kami sampaikan kepada masyarakat di lokasi terdampak diimbau agar tetap tenang, dan tidak terpengaruh oleh isu yang tidak dapat dipertanggungjawabkan kebenarannya. Pastikan informasi resmi hanya bersumber dari BMKG yang disebarluaskan melalui kanal komunikasi resmi," kata Dwikorita dalam konferensi pers virtual, deperti dilansir dari iNews.

Dwikorita juga meminta masyarakat terdampak gempa, agar menghindari bangunan retak atau rusak akibat gempa, serta memastikan bangunan aman sebelum kembali ke rumah masing-masing.

"Mohon menghindari dari bangunan yang retak atau rusak akibat gempa tadi. Mohon diperiksa dan pastikan bangunan tempat tinggal anda cukup tahan terhadap gempa ataupun tidak ada kerusakan akibat getaran gempa yang membahayakan kestabilan bangunan sebelum anda kembali ke rumah," ujarnya.

Dikatakan Dwikorita, penyebab gempa yang berlokasi di laut jarak 132 km barat daya Kabupaten Padeglang, Banten, dengan kedalaman 40 km.

"Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenter, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat aktivitas subduksi lempeng Indo-Australia ke bawah Lempeng benua Eurasia. Hasil analisa mekanisme menunjukkan bahwa gempa bumi memiliki mekanisme pergerakan naik," ujarnya.

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut