get app
inews
Aa Text
Read Next : Kasus Korupsi Timah Rp300 Triliun, Kejagung Tetapkan 1 Tersangka Baru

Minta ASN Pemprov Babel 1 Komando, Pj Gubernur Suganda: Siapa yang Menjadi Pimpinan?

Senin, 10 April 2023 | 14:30 WIB
header img
Penjabat (Pj) Gubernur Kepulauan Bangka Belitung (Babel) kumpulkan ASN Pemprov Babel di GOR Sahabuddin. Foto: Lintasbabel.iNews.id/ Irwan Setiawan.

PANGKALPINANG.Lintasbabel.id - Kumpulkan pejabat Eselon III, IV dan tenaga fungsional, Penjabat (PJ) Gubernur Bangka Belitung (Babel), Suganda Pandapotan Pasaribu meminta ASN satu komando.

"Saya pertama-tama mempekenalkan diri, saya adalah pejabat pembina pegawaian ASN di Provinsi Bangka Belitung, jadi saya memperkenalkan diri siapa yang menjadi pimpinan, sehingga tidak ada lagi pimpinan ada dua atau lebih," kata Suganda, di hadapan ratusan ASN di lingkungan Pemprov Babel yang ada di GOR Sahabuddin, Pangkalpinang, Senin (10/4/2023). 

Lebih lanjut ia menegaskan, jika satu arahan itu akan mempermudah pembangunan di Babel. 

"Semuanya harus satu, sehingga kita membangun Bangka Belitung lebih baik, kita akan membangun, sistem kepegawaian yang baik, sehingga kedepan mereka bisa berkompetensi dengan baik, dan berkarir ke depan," katanya.

Menurutnya, selama ini berdasarkan informasi dari gubernur sebelumnya, banyak kebijakan pimpinan tidak berjalan ke bawah. 

"Karena pengalaman dan informasi dari gubernur yang lalu karena ada kebijakan gubernur, apa yang di perintahkan gubernur tidak jalan ke bawah. Ini saya tidak mengingikan selama kepimimpinan saya satu tahun, harus satu komando, karena ini akan mempercepat proses birokrasi tata kelola yang baik, sehingga apa yang disampaikan oleh gubernur untuk segera ditindak lanjuti," ujarnya.

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut