get app
inews
Aa Text
Read Next : Cara Hapus Video yang Mengganggu di TikTok, Ikuti Langkah-Langkah Berikut Ini

Cara dapat Uang dari TikTok, Cuan Langsung Masuk ke Dana

Selasa, 14 Maret 2023 | 19:32 WIB
header img
Cara mendapatkan uang dari TikTok bisa Anda simak dari ulasan artikel berikut ini. Foto: Istimewa

PANGKALPINANG, Lintasbabel.iNews.id - Cara dapat uang dari TikTok, banyak dicari oleh publik. Ternyata caranya tak serumit yang dibayangkan, lho! Cuan pun langsung masuk ke Dana milik Anda, jika beberapa cara berikut ini sudah dilakukan.

TikTok merupakan aplikasi berbagi video singkat rata-rata dengan durasi 5 hingga 15 detik, dan sangat populer di jagad maya. Bahkan beberapa unggahan video TikTok lebih mudah viral dibanding dengan aplikasi serupa yang juga bermain di segmen postingan video.

TikTok lahir pada September 2016 di Cina. Setahun kemudian, teptnya pada September 2017, baru TikTok merambah ke luar Cina.

Oktober 2018, TikTok menjadi aplikasi yang paling banyak diunduh di negeri Paman Sam, Amerika Serikat. Sebuah pencapaian pertama dari aplikasi asal Cina, yang bisa menembus pasar Amerika Serikat.

Banyak fitur dari aplikasi ini yang bisa dipakai untuk mendulang cuan alias uang. Lantas, bagaimana cara mendapat uang dari TikTok? Berikut ulasannya yang telah dirangkum dari berbagai sumber.

Cara dapat Uang dari TikTok

1. Sponsored Content Post

Cara pertama mendapat uang dari TikTok adalah dengan mendaftarkan diri menjadi influencer TikTok. Setelah itu, influencer memiliki kewajiban untuk mempromosikan brand produk tertentu.

Hanya saja, untuk menjadi influencer TikTok ada sejumlah persyaratan, diantaranya jumlah followers, jumlah like, dan tayangan video TikTok yang diunggah. 

Anda yang ingin mendapatkan tawaran sebagai influencer, tentu daja harus meningkatkan ketiga hal tersebut, terutama jumlah followers. Cara menaikkan jumlah followers seperti konsisten mengupload video menarik, mengikuti challenge viral, serta men-share konten TikTok ke media sosial lainnya.

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut