get app
inews
Aa Read Next : Partai Gerinda Buka Pendaftaran Bakal Calon Bupati Bangka Barat 2024

Cuaca Buruk, Satpolairud Polres Bangka Barat Minta Masyarakat dan Nelayan Waspada

Minggu, 29 Januari 2023 | 18:59 WIB
header img
Anggota Satpolairud Polres Bangka Barat memyambangi masyarakat pesisir. Foto: Istimewa

BANGKA BARAT, Lintasbabel.iNews.id - Satpolairud Polres Bangka Barat (Babar) mengimbau masyarakat untuk berhati-hati dengan kondisi di wilayah perairan saat ini. Sebab, dilansir dari situs Badan Meterologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) sejumlah wilayah perairan Bangka Barat dikategorikan sedang dengan ketinggian gelombang mencapai 1,5 hingga 2, 5 meter. 

"Kami mengimbau karena cuaca di perairan Bangka Barat saat ini yang kurang bersahabat. Terkhusus rekan nelayan untuk selalu berhati-hati pada saat akan melaut untuk memperhatikan cuaca, melengkapi alat keselamatan," kata Kasat Polair Polres Bangka Barat, Iptu Sugiyanto, Minggu (29/1/2023). 

Bahkan kata Sugiyanto, sejumlah jadwal keberangkatan kapal di Pelabuhan Tanjung Kalian terpasang dibatalkan akibat cuaca buruk yang melanda perairan Bangka Barat. 

"Dan hari ini juga ada pembatalan penyebrangan kapal penyeberangan Ferry dikarenakan cuaca buruk," ujarnya. 

Selain nelayan, Sugiyanto meminta masyarakat yang sedang menghabiskan waktu di kawasan wisata pantai juga berhati-hati. 

"Kami khawatirkan pula masyarakat pengunjung pantai untuk selalu berhati-hati waspada pada saat bermain air pantai. Kepada orang tua untuk selalu mendampingi untuk mengawasi anak-anaknya," tuturnya. 

Terakhir, Sugiyanto juga meminta masyarakat melaporkan kejadian apapun yang berkaitan dengan tindak pidana di wilayah perairan. 

"Disampaikan juga kepada masyarakat pesisir dan nelayan untuk tidak sungkan-sungkan melaporkan ke Satpolair apabila ada tindak pidana di laut. Masyarakat ini mitra kami, begitu ada laporan biar cepet juga penanganannya," katanya. 

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut