get app
inews
Aa Text
Read Next : Tutup Kampanye di Desa Cupat, Bong Ming Ming Ucapkan Terimakasih

Siapa Pemilik PO Bus Primajasa, yang Berani Tampil Beda dari PO Bus Lainnya di Indonesia

Selasa, 10 Januari 2023 | 20:41 WIB
header img
Kisah pemilik PO Bus Primajasa menjadi pembahasan dalam artikel ini. Foto: Net.

JAKARTA, Lintasbabel.iNews.id – Siapa pemilik PO bus Primajasa, akan menjadi pembahasan kita kali ini. Perusahaan Otobus Primasaja, hingga saat ini tercatat memiliki 700 armada bus. Tak hanya itu, Primajasa juga memiliki 500 unit taksi.

PO bus Primajasa awalnya hanya mengadakan transportasi yang melayani perjalanan pariwisata, dan hanya memiliki 25 armada dengan trayek Bogor - Tangerang dan sebaliknya.

Tahun 2001, si pemilik melakukan strategi bisnis, dengan menawarkan perjalanan Antar Kota Antar Provinsi (AKAP).

Lantas, siapa pemilik PO Bus Primajasa?. Bagaimana dia mengelola perusahaan ini bisa sehebat sekarang? Berikut ini ulasan singkatnya seperti yang telah kami rangkum dari berbagai sumber. 

Adalah Amir Mahpud, pemilik PO Bus Primajasa. Perusahaan ini berdiri sejak tahun 1991 lalu, dan terus berkembang hingga sekarang.

Bila umumnya bus–bus yang ada menghubungkan terminal antar terminal, Primajasa justru merubahnya menjadi dari suatu tempat keramaian antar tempat keramaian di kota lain.

Tidak heran bila kerap ditemui Trayek Primajasa yang unik, semisal dari shelter Kota Harapan Indah Bekasi – Bandung, Jababeka – Bandung, dan Bandara Soekarno Hatta – Bandung (BSM pada awalnya, dan kini beralih ke Pasar Modern Batununggal).

Selain itu, Primajasa juga hanya fokus pada jasa transportasi jarak dekat dan menengah. Ini dilakukan, agar tidak menyasar rute-rute jauh, yang memiliki resiko mudah tergeser oleh moda transportasi lain seperti Pesawat dan Kereta api.

Diketahui, Primajasa masih memiliki hubungan dengan Mayasari Bakti Grup. Dan Amir Mahpud sendiri, adalah saudara dari Ade Ruhyana Mahpud.

Sedangkan, ayah dari Ade Ruhyana Mahpud adalah pendiri dari Mayasari Grup. Perusahaan tersebut berdiri tegak dengan sejumlah anak perusahaan lainnya.

Tidak hanya berbisnis, keluarga mereka juga menggeluti dunia politik. Seperti Amir yang saat ini menjabat sebagai Dewan Pembina DPP Partai Gerindra.

Itulah tadi ulasan singkat tentang siapa pemilik PO Bus Primajasa, semoga bermanfaat!

 

Artikel ini telah tayang di Okezone.com, dengan judul : " Siapa Pemilik PO Bus Primajasa? Ternyata Bukan Orang Sembarangan "

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut