get app
inews
Aa Text
Read Next : Terkait Hak Eksekutor UU Fidusia, Penyidik Polres Bateng Datangi Kantor Kemenkumham Babel

Notaris Lokal Bersaing dalam Pembuatan Akta Fidusia Online

Rabu, 23 Juni 2021 | 10:17 WIB
header img
Pertemuan koordinasi antara Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Kantor Wilayah Hukum dan HAM Babel, Pengurus Wilayah Ikatan Notaris Indonesia, dan sejumlah lembaga keuangan bukan bank atau perusahaan finance. Pertemuan digelar di Ruang Rapat Pasir Padi Kantor Gubernur Babel. (Foto: Istimewa)

PANGKALPINANG, lintasbabel.id - Salah satu utusan perusahaan finance yang hadir, Dedi Kurniawan menyatakan pihaknya sangat mendukung dan setuju jika persoalan ini dikembalikan kepada pemerintah daerah untuk mengaturnya. Selama ini kendala mereka lantaran sebagai kantor cabang tentu tunduk pada kebijakan maupun ketentuan dari  kantor pusat.

“Namun karena sudah ada pelayanan pembuatan akta fidusia secara online, maka bisa juga notaris lokal maupun pusat yang digunakan,” ungkapnya saat pertemuan koordinasi antara Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), Kantor Wilayah Hukum dan HAM Babel, Pengurus Wilayah Ikatan Notaris Indonesia, dan sejumlah lembaga keuangan bukan bank atau perusahaan finance, di Ruang Rapat Pasir Padi Kantor Gubernur Babel pada Rabu (23/6/2021).

Secara khusus, Dedi juga menyatakan pihaknya siap bersinergi dengan semua pihak untuk lebih memberdayakan notaris lokal atau daerah. “Jika ada surat dari Kantor Wilayah Hukum dan HAM atau Pemprov. Babel kita dari kantor cabang siap untuk minta persetujuan kantor pusat karena yang bisa memutuskan adalah kantor pusat,” katanya.. 

Sementara, Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Babel, Sahirman yang  memimpin pertemuan didampingi Kabag Bantuan Hukum Harpin dan Kabag Peraturan Perundang-undangan Biro Hukum Andi Namandang menyatakan, nantinya pasca pertemuan akan dibuat kesepakatan bersama antara para pihak terkait hasil pertemuan ini.

“Pemprov. Babel dalam waktu dekat juga akan membuat surat yang ditujukan kepada semua perusahaan finance yang ada,” pungkas Sahirman. 

 

Editor : Muri Setiawan

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut